Sebagai penulis lagu, Reuben Morgan terkenal dengan karya-karyanya yang jujur dan lugas. Hal ini pun kembali ia tunjukkan lewat Christ is Enough, salah satu lagu yang masuk dalam album teranyar Hillsong Live, “Glorious Ruins”.
Jika mendengar atau membaca lirik-liriknya, Christ is Enough merupakan lagu reflektif atau dengan kata lain lagu yang dibuat penulis untuk mengajak pendengarnya mengingat kembali apa yang sudah dilakukan dalam rangka peneguhan/pemantapan diri.
Melalui Christ is Enough, Reuben Morgan bersama rekan penulis lainnya, Jonas Myrin, hendak berpesan agar kita tidak perlu kembali ke dalam kehidupan lama karena Yesus sudah cukup bagi kita.
Lewat arransemen sebagaimana ciri khas Hillsong, lagu ini sungguh membangun atmosfir pujian dan penyembahan kepada Tuhan. Satu kata terakhir yang bisa saya tuliskan disini, saya sungguh menikmati ketika mendengarkan Christ is Enough.